Minggu, 15 Agustus 2010

BAGIAN - BAGIAN KOMPUTER

Komputer pada umumnya terdiri dari dua bagian utama yaitu Hardware (perangkat keras) dan Software (perangkat lunak) adapun pengertian hardware dan software adalah sebagai berikut :

1.Hardware (Perangkat Keras)
Hardware atau dalam bahasa indonesia Perangkat keras adalah bagian dari komputer yang memiliki bentuk secara fisik sehingga bisa dilihat dan disentuh. adapun bentuk-bentuk hardware adalah bermacam-macam sesuai dengan fungsinya. baik sebagai media input maupun output data. komputer standar memiliki hardware yang terdiri dari CPU sebagai tempat memproses data, Keyboard sebagai media input, Monitor sebagai media output. seiring perkembangan teknologi kemudian ditemukan berbagai media input maupun output dengan berbagai bentuk dan kegunaan. berikut beberapa contoh hardware yang diklasifikasikan sesuai kegunaan:

Media Input
- Keyboard
 merupakan hardware yang berfungsi untuk menginput data dalam bentuk teks (huruf, angka,symbol dan tanda baca).

- Muose
Mouse bekerja dengan menangkap gerakan menggunakan bola yang menyentuh permukaan keras dan rata. Mouse yang lebih modern sudah tidak menggunakan bola lagi, tetapi menggunakan sinar optikal untuk mendeteksi gerakan. Selain itu, ada pula yang sudah menggunakan teknologi nirkabel, baik yang berbasis radio, sinar inframerah, maupun bluetooth.alat ini berfungsi untuk mempermudah pengguna komputer untuk mengarahkan pointer/cursor.

- JoyStick

perangkat ini digunakan khusus untuk permainan / game.

- WebCam
perangkat ini berfungsi untuk menangkap gambar dan mendistribusikan ke komputer sehingga gambar yang ditangkap dapat ditampilkan dalam bentuk digital di layar/monitor komputer.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar